Luhut menilai masalah minyak goreng bukan sekadar siapa yang menangani.
Yang terpenting, menurut dia, adalah tujuan utama penyelesaian masalah tersebut, yaitu agar pasokan dan harganya bisa kembali dijangkau masyarakat.
"Itu yang penting dipikirkan. Bukan hanya sekadar siapa yang nanganin, si itu nanganin. Mau siapa kek yang nanganin, yang penting beres. Buat saya, ingat itu, berpegang teguh pada tujuan," kata Luhut
Disindir 'Menko Minyak Goreng'
Usai ditunjuk Presiden Joko Widodo untuk mengurus masalah minyak goreng, suara-suara mulai muncul untuk Luhut Binsar Pandjaitan.
Salah satunya adalah dari Kepala Bakomstra Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra yang menyinggung soal 'Menko Minyak Goreng'.
Perihal ini, Luhut Binsar juga beri tanggapan akan 'Menko Minyak Goreng'.itu.
"Saya hanya bantu saja. Jadi kalau ada tadi Demokrat yang tanya-tanya itu, tanya ke diri dia," kata Luhut di JCC, Selasa (24/5/2022).
Sebelumnya, Herzaky juga menyinggung akan ada ketidakseimbangan dalam kabinet jika hanya Luhut yang dipercaya Jokowi.
Untuk itu, Luhut mengatakan, bukan hanya dirinya, tapi semua menteri di dalam kabinet turut dilibatkan dan bekerja.