POJOKNEGERI.COM - Bertempat di Jalan Kertanegara Jakarta, kelompok relawan pendukung Presiden Joko Widodo yang menggelar Musyawarah Rakyat (Musra) bertemu dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.
Pertemuan itu digelar pada Kamis (10/11/2022).
Usai pertemuan, Prabowo mengungkapkan, dalam pertemuan itu panitia menyampaikan hasil Musra yang sudah berlangsung di daerah terkait pandangan masyarakat sekaligus memberi masukan kepadanya.
"Saya kira di hari yang baik ini kita mengadakan suatu pertemuan yang cukup produktif saya kira. Jadi, banyaklah hasilnya, di mana kita istilahnya tadi buka-bukaan gitu," kata Prabowo dalam keterangan pers seusai pertemuan.
Saat Bertemu Relawan Jokowi Prabowo tidak membeberkan secara gamblang hasil pertemuan tersebut.
Namun, ia menyatakan, kedua pihak sepakat bahwa bangsa Indonesia harus bersatu.
Sebab, Menteri Pertahanan tersebut menuturkan, Indonesia adalah bangsa yang besar dan majemuk, terdiri dari beragam suku, agama, dan budaya.