POJOKNEGERI.COM - Sepanjang tahun 2022 ini, beberapa pekerjaan infrastruktur dilakukan pemerintah.
Jumlah rupiah uang diturunkan mencapai Rp365,8 triliun untuk infrastruktur.
Alokasi itu sebagaimana diplot dalam dalam anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) 2022.
Deretan infrastruktur itu bermacam-,macam, mulai dari kereta cepat Jakarta- Bandung hingga kawasan IKN di Kalimantan Timur.
Berikut beberapa infrastruktur yang dikebut pemerintah sepanjang 2022 ini.
Proyek Strategi Nasional (PSN)
PSN adalah proyek yang memiliki nilai investasi tinggi dan berdampak ekonomi luas, seperti sektor jalan, pelabuhan, kereta api, bandar udara, bendungan, energi, listrik dan telekomunikasi. PSN tersebar di seluruh Indonesia yang mencakup 14 multisektor dan 12 program, yang tidak hanya terfokus pada pembangunan infrastruktur fisik, namun juga memastikan peningkatan pemerataan ekonomi, penyediaan pangan, pengembangan perbatasan, teknologi hingga pendidikan.
Pada Oktober 2022, sebanyak 200 PSN ditargetkan segera rampung. Hal tersebut Berdasarkan Peraturan Menko Perekonomian Nomor 9 Tahun 2022, di mana pemerintah berusaha menyelesaikan 200 PSN dan 12 Program Strategis Nasional dengan nilai investasi mencapai Rp5.481,4 triliun yang tersebar dari Sabang sampai Merauke.
PSN seperti pembangunan bendungan dikatakan tidak ada yang baru. Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan bahwa tidak ada pembangunan bendungan baru pada 2023-2024.
Teranyar, Proyek Bendungan Ciawi dan Sukamahi di Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, sudah diresmikan. Bendungan ini memiliki nilai kontrak senilai Rp798,7 miliar dan mampu mereduksi banjir sebesar 111,75 meter kubik/detik.
Untuk bendungan yang diperkirakan rampung pada Desember 2022 adalah Bendungan Semantok Nganjuk Jawa Timur. Bendungan ini nantinya menjadi yang terpanjang di Asean.
Saat ini, pemerintah fokus pada penyelesaian pembangunan 61 bendungan serta memanfaatkan bendungan yang sudah diselesaikan, khususnya untuk mendukung penyediaan air minum.
"Pada 2023-2024 ini, PUPR dan pemerintah pada umumnya akan sangat selektif membangun infrastruktur yang baru. Hanya yang merupakan perintah Presiden, lainnya kami akan menyelesaikan yang sudah kami laksanakan, yang sedang kami laksanakan, dan memanfaatkan yang sudah kami selesaikan," kata Menteri Basuki saat membuka Indonesia Water Forum 2022 di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, dikutip dari Antara, 5 Oktober 2022.
Pembangunan bendungan menjadi salah satu bagian dari program infrastruktur di bidang pertanian sejak Presiden Jokowi menjabat.
Hingga 5 Oktober 2022, tercatat ada 29 bendungan yang sudah tuntas dan 32 bendungan yang masih dalam proyek pembangunan.
Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB)
KCJB merupakan salah satu PSN yang tercantum pada Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 93 Tahun 2021 tentang Perubahan Atas Peraturan Presiden Nomor 107 Tahun 2015 tentang Percepatan Penyelenggaraan Prasarana dan Sarana Kereta Cepat antara Jakarta dan Bandung.
Proses pembangunan KCJB diawali dengan pengerjaan terowongan (tunnel 2) pada Januari 2022. Meski pengerjaan terowongan tersebut sempat terkendala faktor geologi seperti lumpur atau clay shale ketika digali longsor lagi, namun sudah ada penanganan yang dilakukan yaitu dengan surface grouting (sementasi) dengan bahan beton.
Masih pada bulan Januari, ketika progres mencapai 79,9%, Jokowi pertama kali mengeluarkan pernyataan bahwa dirinya berharap KCJB bisa dilakukan uji coba pada akhir 2022 dan beroperasi pada Juni 2023.
“Yang kita harapkan nantinya di akhir tahun 2022 ini sudah bisa diuji coba. Dan kemudian pada bulan Juni 2023 bisa kita operasionalkan,” kata Jokowi saat meninjau proyek kereta cepat Jakarta-Bandung, 17 Januari 2022.
Dalam rangka percepatan penyelenggaraan prasarana dan sarana kereta cepat, pemerintah pun menugaskan konsorsium Badan Usaha Milik Negara yang dipimpin oleh PT Wijaya Karya (Persero) Tbk.
Sementara itu, pendanaan proyek kereta cepat berasal dari sumber dana lainnya berupa APBN. Hal ini dilakukan dalam rangka menjaga keberlangsungan pelaksanaan proyek dengan memperhatikan kesinambungan secara fiskal.
Pada Juni 2022, proyek terowongan terpanjang KCJB tunnel 2 di Jatiluhur, Purwakarta telah rampung. PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) menyatakan 13 terowongan kini telah tersambung.
"Ini adalah salah satu milestone yang terpenting dalam proses penyelesaian proyek kereta cepat Jakarta Bandung. Hari ini, kami breakthrough tunnel 2," ujar Dwiyana Slamet, dilansir dari Antara pada 21 Juni 2022.
Pada 29 Juni 2022, pemerintah menyatakan bahwa biaya proyek KCJB bengkak hingga USD1,176 miliar atau setara Rp16,8 triliun.
Staf Khusus Menteri BUMN Arya Sinulingga menyebut PSBI akan menambal pembengkakan biaya sebesar Rp4 triliun, sedangkan China Railway International senilai Rp3 triliun. Sementara, 75% sisanya berasal dari pinjaman atau utang.
Kemudian masih di hari yang sama, Lembaga audit internal negara, Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) membenarkan adanya potensi penambahan pembengkakan biaya sebesar Rp2,3 triliun atas proyek KCJB yang disebabkan oleh peraturan perpajakan baru.
PT Kereta Api Indonesia (Persero) akhirnya mendapatkan penambahan PMN tahun 2022 sebesar Rp4,1 triliun oleh pemerintah dalam penyelesaian proyek KCJB pada Agustus lalu.
Kemudian Rangkaian Electric Multiple Unit (EMU) atau kereta untuk proyek KCJB mulai dikirim dari Tiongkok ke Indonesia pada Agustus 2022 lalu.
"Pengiriman perdana EMU dan Comprehensive Inspection Train (CIT) ini merupakan pertama kalinya pengiriman EMU kereta api cepat dari China ke luar negeri," kata Dwiyana Slamet dalam seremoni Penyelesaian Manufaktur & Pengiriman Perdana EMU Proyek Kereta Api Cepat Jakarta Bandung pada 5 Agustus 2022.
Rangkaian KCJB pun tiba di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta pada 2 September di malam hari. Rangkaian kereta ini dikirim langsung dari pabriknya di CRRC Sifang, Qingdao, provinsi Shandong, China pada 21 Agustus 2022.
Corporate Secretary KCIC Rahadian Ratry mengatakan ada 11 rangkaian kereta api cepat atau EMU untuk penumpang dan satu rangkaian kereta api inspeksi atau CIT yang akan hadir di Indonesia.
"Rangkaian kereta api cepat yang datang ini merupakan kereta api cepat pertama. Bukan hanya di Indonesia tetapi juga di Asia Tenggara," ujarnya 4 September 2022.
Progres pembangunan Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) saat ini telah mencapai 88%. Pekerjaan sisa yang dikerjakan oleh PT Wijaya Karya (Persero) Tbk atau WIKA saat 13 September 2022 tinggal stasiun Halim dan Karawang yang masing-masing progresnya sudah mencapai 75% dan akan selesai pada Mei-Juni tahun depan bersamaan dengan pembangunan infrastruktur listrik.
Dwiyana Slamet sempat mengungkapkan soal harga tiket yang akan dikenakan berkisar Rp150 ribu – Rp350 ribu per orang.
"Jadi nanti untuk Kapasitas 1 train ada 601 seat, terdiri dari 3 kelas, VIP, first class, dan second class. Tarif berkisar Sekitar Rp150 ribu – Rp350 ribu sesuai hasil study demand forecast UI," ucapnya.
Menurut hitungannya, permintaan penumpang ketika kereta cepat beroperasi mencapai 31.215 penumpang per hari. Jika mengikuti feasibility study (FS) dimana asumsi balik modal dapat terjadi dalam kurun waktu 20 – 40 tahunan. Namun perhitungan FS tersebut masih belum final, masih perlu evaluasi.
Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) mencatat pembengkakan anggaran atau cost overrun pada proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB). Nilai mencapai USD1,449 miliar atau setara Rp21,7 triliun pada 2 November 2022.
Di Tegalluar, instalasi sistem kelistrikan untuk stasiun dan depo pun sudah rampung. Begitu juga dengan instalasi Listrik Aliran Atas (LAA) yang digunakan untuk kebutuhan operasional KCJB pada G20 Showcase yang sukses diujicobakan dan disaksikan oleh Presiden RI Joko Widodo serta Presiden China Xi Jinping secara virtual pada 16 November 2022.
Untuk konsesi KCJB, rencananya akan diubah dari 50 tahun ke 80 tahun. Namun perihal ini masih belum ada keputusan akhir.
Plt Dirjen Perkeretaapian Kemenhub Risal Wasal mengatakan saat ini pemerintah masih mengkaji permintaan penambahan masa konsesi Kereta Cepat Jakarta-Bandung menjadi 80 tahun.
"Konsesi 80 tahun adalah acuan dari KCIC yang saat ini 50 tahun. Pemerintah belum memutuskan iya atau tidaknya. Kami masih dalam posisi mengkaji terhadap apa yang diminta KCIC," kata Risal di Jakarta pada 12 Desember 2022.
IKN Nusantara
Rencana pembangunan IKN Nusantara tahap pertama periode tahun 2022-2024 terbagi menjadi tiga alur kerja besar yakni pembangunan perkotaan, pembangunan infrastruktur, dan pembangunan ekonomi.
"Alur kerja pengembangan kota terdiri dari kegiatan yang berkaitan dengan rencana tata kota dan relokasi pemerintahan," menurut Lampiran II UU Nomor 3 Tahun 2022 tentang IKN mengenai Rencana Induk IKN yang diterima pada 21 Februari 2022.
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan tahap awal pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara di Kalimantan Timur akan difokuskan pada pembangunan Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP).
Pembangunan KIPP di IKN Nusantara itu pun terbagi menjadi 3 klaster, yakni kawasan inti pemerintahan, pendidikan, dan kesehatan.
"KIPP ini luasnya ada 6.671 Hektare, terbagi menjadi 3 klaster, masing-masing klaster ada huniannya, ada komersialnya," ujar Menteri Basuki pada diskusi BERANDA NUSANTARA Menuju Ibu Kota Negara Baru, 23 Februari 2022.
Menteri Basuki menjelaskan IKN akan dibangun secara bertahap hingga tahun 2045 dengan mengusung konsep Future Smart Forest City of Indonesia sehingga tetap memperhatikan aspek lingkungan.
Di tahun 2022, Kementerian PUPR memperbaiki akses jalan yang rusak parah dari Kelurahan Riko, Kecamatan Penajam sampai Kelurahan Pemaluan, Kecamatan Sepaku.
Dikutip dari Perpres 64 tahun 2022 pasal 36, ada sekitar empat jalan tol yang direncanakan dibangun di sekitar IKN, di antaranya adalah:
- Jalan Tol Balikpapan Samarinda KM I l-jundion Pulau Balan.
- Jalan Tol Bandar Udara Sepinggan-Jalan Tol Balikpapan Samarinda
- Jalan Tol bandar udara VVIP-outer ring road KIPP
- Jalan Tol junction Pulau Balang-KIPP IKN.
Pada tahap prakonstruksi Ibu Kota Baru, PLN bakal membangun dua gardu induk (GI) mobile 30 MVA di Gersik yang terletak di sekitar titik nol.
"Dua buah GI mobile tersebut akan terhubung di jalur SUTT Kariangau - Petung, ditargetkan rampung pada bulan Agustus dan Desember 2022," demikian dikutip MNC Portal Indonesia.
Pembangunan IKN Nusantara resmi dimulai pada 29 Agustus 2022. Pembangunan IKN tahap I diawali dengan penandatanganan kontrak awal senilai Rp5,3 triliun yang masuk pada TA 2022.
Sekretaris Jenderal Kementerian PUPR Mohammad Zainal Fatah saat membacakan sambutan dari Menteri Basuki mengatakan Kementerian PUPR telah menyusun rencana/tahapan pembangunan infrastruktur dasar di IKN Nusantara periode 2022-2024 dengan total anggaran sebesar Rp43,73 triliun.
Pada November 2022, progres proyek pembangunan infrastruktur dasar IKN Nusantara di Kaltim mencapai Rp15 triliun dari total Rp25 triliun pada 2022-2024.
Sektor Sumber Daya Air, kontrak sudah diteken untuk pembangunan Bendungan Sepaku Semoi yang saat ini progresnya 78,7%, Intake dan jaringan pipa transmisi sungai Sepaku untuk air 47,2% dan penyediaan air baku Persemaian Mentawir 45,9%.
Untuk proyek di Ditjen Bina Marga ada 12 kegiatan dengan nilai kontrak Rp8,71 triliun untuk membangun jalan lingkar Sepaku dengan progres saat ini 45,7%, jalan tol IKN dan jalan sumbu kebangsaan sisi barat yang progresnya baru.
"Preservasi ITCI sampai Simpang Riko 66,4%, dan preservasi simpang jalan Riko ke jembatan Pulau Balang bentang pendek sebesar 58,8%% dan pengadaan jembatan panel darurat tahap 2," ujarnya.
Selain itu untuk Ditjen Cipta Karya hingga November 2022 sudah terkontrak 5 kegiatan senilai Rp4,66 triliun untuk penyiapan land development, KIPP tahap 1 dan 2.
"Land development ini membuat kapling, cuma tidak menggunakan pagar tetapi kita menggunakan pohon untuk menjadi kavling-nya, sehingga kita tahu mana lokasi kantor kementerian dan presiden," sambungnya.
Sedangkan untuk Ditjen Perumahan, sudah dikontrak untuk pembangunan 7 tower dengan progres 36,8%, sehingga para pekerja konstruksi di IKN Nusantara tidak lagi membangun bedeng sementara, namun sudah disediakan r
"Pada bulan ini yang sedang dalam progres kontak yaitu pembangunan embung, akan dibangun 19 embung, yang saat ini berfungsi untuk menampung run off," tukasnya.
Terbaru, PT Adhi Karya (Persero) Tbk (ADHI) dipercaya pemerintah untuk proyek konstruksi rumah menteri serta beberapa fasilitas penunjangnya di KIPP IKN Nusantara dengan nilai proyek Rp493,7 miliar dan proyek kawasan inti IKN Nusantara dilelang senilai Rp1,23 triliun.
(redaksi)