"Alasannya mungkin teman-teman sudah tahu kali ya," ucap Yandri saat ditanya alasan tak mengundang NasDem, PKS, dan Demokrat.
"Pertimbangannya itu kan ini pertemuan yang dirancang oleh beberapa ketum parpol tentu atas restu Pak Presiden kan, itu yang diundang," imbuh Yandri.
Sebelumnya, Jokowi memberi sinyal akan reshuffle kabinet.
Dia berkata akan ada pelantikan menteri pemuda dan olahraga (menpora) pengganti Zainudin Amali pekan depan.
"Minggu depan. Nanti (nama yang akan dilantik). Minggu depan," ucap Jokowi di Kawasan Ekonomi Khusus Lido, Bogor, Jumat (31/3).
(redaksi)