Dalam berbagai tempat literasi bahkan perpustakaan sekalipun program ini dapat meningkatkan minat baca anak sejak usia dini, usia kanak -kanak maupun usia sekolah dasar.
Sebagai sebuah pelayanan literasi, story telling menjadi salah satu jenis ragam layanan yang disediakan oleh perpustakaan, contohnya adalah layanan story telling tidak hanya pada perpustakaan sekolah, perpustakaan daerah dan perpustakaan kota pun menyediakan layanan ini.
"Layanan ini dapat meningkatkan minat baca anak usia dini, usia taman kanak-kanak maupun usia sekolah dasar," ungkapnya.
Story telling merupakan cara yang dilakukan untuk menyampaikan suatu cerita kepada pendengar, baik dalam bentuk kata-kata, gambar, foto maupun suara.
Story Telling sering digunakan dalam proses belajar mengajar utamanya pada tingkat pemula atau anak-anak, tehnik ini bermanfaat melatih kemampuan mendengarkan secara menyenangkan.
Kegiatan layanan DPK Kaltim tersebut tidak hanya memberikan cerita kepada anak di perpustakaan saja, melainkan bertujuan memberikan pelatihan kepada guru-guru dan pustakawan sekolah tentang story telling yang baik dan benar. (Advertorial)