"Kalau kami dari Kanwil Kemenag Kaltim di setiap tahun pasti menyiapkan alat untuk melihat Rukyatul Hilal ini," sebutnya.
Ia menyebutkan ada beberapa hal yang menjadi tujuan dilaksanakan Rukyatul Hilal pada hari ini.
Pertama, Rukyat merupakan kegiatan ibadah sebagai bentuk perintah Rasulullah SAW, sebagaimana hadisnya bebunyi ; Berpuasalah kamu karena melihat bulan dan berbukalah karena melihat bulan.
"Semoga kegiatan ini bernilai ibadah," ucapnya.
Kedua, kegiatan ini merupakan instruksi dari Kementerian Agama agar Kakanwil ataupun Kemenang Kabupaten/Kota harus melakukan Rukyatul Hilal setiap awal Ramadan.
Ketiga kegiatan ini akan dilaporkan, kepada Kemenag sebagai bahan pertimbangan sidang isbad penentuan awal Ramadhan 1443 H.