Sabtu, 18 Januari 2025

DPK Samarinda Terima Kunjungan Studi Literasi Siswa, Jadi Penerapan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila

Minggu, 20 November 2022 18:48

MENJELASKAN: Erham Yusuf, Kepala DPK Samarinda, saat menerima kunjungan studi literasi dari Madrasah Tsanawiyah Negeri Samarinda

POJOKNEGERI.COM - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Samarinda, menerima kunjungan dari Madrasah Tsanawiyah Negeri Samarinda.

Kunjungan studi literasi itu dalam rangka penerapan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila, dengan tema kearifan lokal ke gedung perpustakaan Kota Samarinda.

"Seluruh siswa kelas 7 yang berjumlah 240 orang, berkunjung secara bertahap dalam 2 hari. Rombongan pertama pada Selasa, 1 November, dan rombongan kedua pada Rabu, 2 November 2022," kata Erham Yusuf, Kepala DPK Samarinda, belum lama ini.

Dalam acara pembukaan di hari Selasa, hadir pula kepala sekolah dan para guru.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Dispursip Kota Samarinda, Bapak Erham Yusuf, menyampaikan sambutan yang memotivasi siswa untuk rajin membaca dan berkunjung ke perpustakaan.

"Setelah mendapat pengarahan, para siswa diajak berkeliling ke semua ruangan yang ada di gedung perpustakaan," paparnya. (Adv)

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
pojokhiburan