"Dimakamkan secara perempuan itu kita serahkan semua kepada Allah. Itu kan cuma keinginan beliau, yang ngurusin kan kita semua," ucapnya.
"Kita semua tahu beliau dilahirkan seperti apa ya kita kembalikan lagi ke asal," sambungnya.
Anan Muhajir menyebut memakamkan Dorce Gamalama secara laki-laki sesuai dengan syariat islam.
"Karena yang penting kita lihat keimanan dia ke Allah SWT, saya enggak lihat yang lain-lain dulu," ujar Anan Muhajir.
Terpapar COVID-19 sejak tiga minggu lalu
Hetty Sunjaya, kerabat dekat Dorce. Dikatakannya, Dorce Gamalama meninggal akibat COVID-19.
"Iya sekarang masih di RSPP Simprug, beliau di vonis Covid, jadi enggak bisa dibawa pulang," kata Hetty saat dihubungi awak media.
"Mungkin rumah sakit kali yang ngurus semua. Enggak tahu dimana di pemakaman COVID dimana enggak tahu," lanjutnya.