Sesi Jumpa Pers diawali dengan pemaparan Kepala DPMPTSP Kaltim, Fahmi Prima Laksana yang membahas terkait profil organisasi DPMPTSP, target investasi hingga capaian realisasi tahun 2024.
Sementara dari Dinkes Kaltim membahas tentang isu-isu kesehatan.
Mulai dari penanganan stunting, fasilitas layanan kesehatan, dan pendampingan kesehatan ibu dan anak.
Puluhan media online, cetak, dan elektronik hadir dalam giat jumpa pers yang berlangsung interaktif.
Usai pemaparan materi dari para narasumber, para wartawan melakukan tanya jawab dan doorstop pada kedua narasumber. (*)