Turut hadir dalam pelantikan Panwaslucam, Kepala Kesbangpol Samarinda, Sucipto Wasis.
Sucipto mengatakan, 30 Panwaslucam akan membantu Bawaslu Kota Samarinda dalam menghadapi gelaran Pilkada 2024.
Ia berharap Panwaslucam ini lebih bisa mensosialisasikan aturan dalam gelaran pilkada, jadi jangan menunggu orang melanggar dulu baru diingatkan.
"Kami berharap tugas dari panitia pengawas kecamatan ini bisa mensoaliasalisasikan aturan yang ada," ujarnya.
Sucipto mengajak semua pihak untuk ikut berpartisipasi dalam gelaran Pilkda 2024 untuk mencapai target partisipasi pemilih dalam pesta demokrasi.
"Kemudian juga kami berharap semua pihak membantu dalam meningkatkan partisipasi, Semoga bisa mencapai target sampai 90 persen lebih partisipasi dalam Pilkada ini," ujarnya.
(Redaksi)