"Kami akan melakukan konsultasi publik yang proper, sehingga nanti peraturan itu bisa memayungi apa yang menjadi kebutuhan kita bersama," paparnya.
Untuk pelaksanaan kelembagaan yang bertugas di IKN, segera berjalan setelah peraturan pelaksanaannya selesai.
Setelah itu, segera terbentuk struktur organisasi pemerintahan ibu kota negara. Termasuk rekrutmen terhadap SDM lokal di Bumi Mulawarman.
"Saya kira yang kami lihat tidak hanya dari organisasi, tapi berbagai kesempatan yang nanti diciptakan oleh otorita seperti peluang ikut serta dalam bisnis secara natural akan terjadi," tegasnya.
(redaksi)