POJOKNEGERI.COM - Tidak mulus. Acara Anies Baswedan, calon presiden dari Partai Nasdem belakangan ini tak berjalan sesuai rencana.
Seperti yang terjadi di Aceh dan juga Riau. Hal ini juga menjadi perhatian pihak partai.
Wakil Ketua Umum Nasdem Ahmad Ali bersuara. Ia menyampaikan tempat acara Anies di Riau sempat terkendala lantaran pemda setempat mengadakan acara pada waktu yang sama di lokasi tersebut.
Hal itu, membuat, pihaknya mau tak mau haruslah pindah lokasi. Ia pun sayangkan hal tersebut bisa terjadi.
"Gini, Kegiatan ini kan untuk masyarakat. Bagi Nasdem sih, menyayangkan aja, ya. Mestinya kan pemda terlibat secara intens memfasilitasi semua partai politik untuk melaksanakan kegiatannya. Karena kegiatan partai politik kegiatan edukasi masyarakat," kata Ali kepada wartawan, Kamis (1/11/2022).
Terlebih, kata Ali, acara tersebut dihadiri Anies yang merupakan bakal capres Nasdem. Dia menginginkan Anies bisa dikenal oleh banyak masyarakat sebelum nantinya resmi berlaga di Pilpres 2024.
"Apalagi, katakanlah NasDem membawa Anies, yang pentingnya itu buat rakyat kan mereka mengenal Anies. Anies kalau insyaallah akan maju sebagai capres kan masyarakat harus mengenalnya kan," katanya.
Ahmad Ali melanjutkan, dirinya merasa sosok Anies dibenci dan tidak dikenal karena media sosial (medsos).