POJOKNEGERI.COM --Wali Kota Samarinda, Andi Harun akan lakukan pengendalian banjir di Kawasan Jalan PM Noor Samarinda dengan mengalirkan air dari arah Wahid Hasyim ke arah Sungai Karang Mumus (SKM)
Hal ini disampaikan Andi Harun saat melakukan tinjauan di Jalan PM Noor dari SPBU, kopasti Gepak, samping kiri-kanan pintu gerbang perumahan Rapak Benuang, Kegiatan pembuatan drainase di perumahan Rapak Benuang, Normalisasi sungai dari perumahan pondok Surya ke muara SKM.
"Tadi kita sudah dapat kenerangan, saya juga meminta kepada SPBU untuk membongkar tugunya dan memundurkan karena diduga baik tugu SPBU maupun keberadaan tralis ruko ini memakai GSB," kata Andi Harun.
Ia mengatakan bahwa nanti pihaknya akan melakukan pengukuran dan penentuan waktu akan di bongkar.
"Kemungkinan ini akan kena, karena patokan kita tiang listrik jadi lebih duluan tiang listrik dari pada bangunan ini setelah itu kita akan menurunkan perintah bongkar untuk melakukan pembongkaran mandiri jika tidak di tindakan maka kita akan lakukan pembongkaran dari tim bongkar pemerintah," ucapnya.
Ia berharap para pemilik ruko bisa bekerjasama dan bisa memikirkan program pengendalian banjir.
"Nanti kalau sudah selesai digali perbaikannya itu akan rapi nanti bisa dimanfaatkan bahkan bisa menguntungkan para pemilik disini pembeli nyaman karena bebas dari banjir," ujarnya.