Data tersebut mencakup, nama, nomor Kartu Keluarga, tanggal lahir, alamat lengkap, dan lain-lainnya.
6. Serang Kominfo
Dalam situs breached.to, Bjorka menuliskan kata-kata 'Stop Being Idiot' atau 'Berhenti Menjadi Idiot' yang ditujukan pada Kominfo.
Pernyataan Bjorka itu ditujukan untuk menanggapi pesan Johnny G Plate yang mengatakan 'Kalau bisa, jangan menyerang'.
7. Bjorka Ingin Membuat Pemerintah Tidak Libur
Nama hacker Bjorka menjadi trending pada Minggu, 11 September 2022, ia mengatakan ingin membuat pemerintah Indonesia tidak libur.
Hal itu terlihat saat Bjorka membalas salah satu pengguna Twitter 'Congratulation! this sure up them this night (Selamat! Ini bakal bikin mereka melek nanti malam)'
Bjorka membalas 'Yeah that's my goal so they can't have a vacation on the weekend (Ya memang itu tujuannya supaya mereka gak bisa liburan akhir pekan)'.
Demikian informasi terbaru mengenai hacker Bjorka yang dikumpulkan tim redaksi.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
(redaksi)