Direktur Eksekutif Indo Barometer, M Qodari, menyampaikan jika simulasi 3 nama, elektabilitas Ganjar berada di angka 36,1%, kemudian Prabowo 33,8% dan Anies 30,1%.
Kendati demikian, Qodari menyampaikan hal tersebut belum final.
Pasalnya, kata dia, hingga saat ini hanya Prabowo dan Anies yang dipastikan maju menjadi Capres.
"Tidak bisa dijawab karena pada saat ini konstelasi Capres pun belum final. Yang relatif fixed baru Prabowo Subianto dan Anies Baswedan," kata Qodari di Hotel Harris, Senayan, Jakarta Pusat.
Di sisi lain, jika Ganjar jadi diusung jadi Capres, dia meyakini Pilpres 2024 akan bergulir 2 putaran.
"Karena selisih suara tidak jauh dan tidak ada yang mencapai 50%+1, maka kemungkinan besar akan ada Pilpres putaran kedua pada 26 Juni 2024," katanya.
(redaksi)