Harga tiket Rp 5,3 juta tersebut dianggap yang termahal sepanjang sejarah perhelatan Piala Dunia. Yaitu dengan harga tiket final 59 persen lebih tinggi dari empat tahun lalu.
“Tidak mengherankan bahwa Piala Dunia di Qatar juga merupakan Piala Dunia dengan rata-rata tiket termahal,” kata studi tersebut, seperti dilansir dari Reuters, Kamis, 17 November 2022.
Sementara itu, untuk tiket untuk Piala Dunia 2006 dianggap yang paling murah dalam 20 tahun terakhir. Yakni, dengan biaya rata-rata GBP 100 pound atau setara dengan Rp 1,85 juta.
Sebelumnya, Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) mengatakan hampir tiga juga tiket di delapan stadion di Qatar telah terjual.
(redaksi)