Menurut Ganjar, kemenangan di Kaltim sangat penting, mengingat Ibu Kota Nusantara (IKN) dan sumber daya alam Bumi Etam sangat menjanjikan.
"Kalimantan Timur itu menjadi daerah yang sekarang sangat penting sekali.
Sumber daya alamnya bagus, di sini ada IKN dan semua berharap bisa berkontribusi dan mendapatkan manfaat lebih untuk kemakmuran masyarakat yang ada di Kalimantan Timur," ujarnya.
Diketahui Ganjar Pranowo akan berada di Kalimantan Timur hingga Kamis 7 Desember 2023.
Capres yang diusung PDIP ini akan menyambangi IKN hingga Kesultanan Kutai Kertanegara ing Martapura.
(REDAKSI)