Minggu, 19 Januari 2025

Advertorial DPRD Samarinda

DPRD Samarinda Dukung Rencana Pemkot Ubah Lokasi Eks Tambang Jadi Lahan Pertanian

Sabtu, 6 April 2024 21:0

Ilustrasi lahan pertanian. DPRD Samarinda mendukung penuh rencana pemerintah kota yang ingin mengubah lokasi eks tambang batu bara menjadi lahan pertanian. (ist)

POJOKNEGERI.COM - DPRD Samarinda mendukung penuh rencana pemerintah kota yang ingin mengubah lokasi eks tambang batu bara menjadi lahan pertanian.

Wakil Ketua Komisi III DPRD Samarinda, Samri Shaputra optimis rencana tersebut dapat terealisasi.

Ia menilai, dengan berbagai jenis pupuk dan teknologi pertanian yang ada, lahan bekas tambang dapat diubah menjadi lahan yang subur dan produktif.

“Kami optimis bahwa lahan bekas tambang ini dapat diubah menjadi lahan yang subur dan produktif,” ujar Samri.

Menurutnya, pemanfaatan lahan bekas tambang jadi lahan pertanian merupakan langkah yang tepat.

Politisi PKS ini menyebut jika langkah ini segera dilakukan, maka dapat menciptakan lingkungan yang lebih baik bagi masyarakat.

“Ini adalah langkah yang tepat untuk menghindari risiko merusak alam dan menciptakan lingkungan yang lebih baik bagi semua,” ungkapnya.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
pojokhiburan