"Baik Meksiko maupun Kanada memiliki hak dan kekuasaan mutlak untuk dengan mudah menyelesaikan masalah yang telah lama membara ini. Sudah saatnya mereka membayar harga yang sangat mahal!" Donald Trump. CNBC
Dalam unggahan terpisah, Trump menyerang Beijing karena gagal menepati janji yang menurutnya dibuat oleh pejabat China untuk melaksanakan hukuman mati bagi orang-orang yang tertangkap mengedarkan fentanil.
Seorang juru bicara kedutaan besar China di Washington mengatakan "gagasan China yang dengan sengaja membiarkan prekursor fentanil mengalir ke Amerika Serikat sepenuhnya bertentangan dengan fakta dan kenyataan".
"China percaya bahwa kerja sama ekonomi dan perdagangan Tiongkok-AS saling menguntungkan. Tidak ada yang akan memenangkan perang dagang atau perang tarif" Juru Bicara China di Washington dilansir dari CNBC.
(*)