Pembangunan kawasan pertanian ini merupakan bagian dari Program Karya Bhakti TNI.
Edi menginginkan, program ini dilaksanakan secara berkolaborasi, antara pemerintah, TNI, dan pihak swasta.
Ia pun menganjurkan perusahaan-perusahaan swasta segera berkoordinasi dengan Kodim 0906/Kukar untuk menyiapkan konsep pembangunannya.
Mengingat, perusahaan-perusahaan yang beroperasi di Kecamatan Muara Kaman dan Sebulu juga punya tanggung jawab sosial.
"Perusahaan-perusahaan swasta menyatakan sikap untuk mendukung kegiatan ini. Awal bulan depan, bakal ada konfirmasi lagi dari perusahaan,” kata Edi Damasnyah.
(Advetorial)