POJOKNEGERI.COM - Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) merupakan salah satu kabupaten yang menjadi penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN) yang saat ini pembangunannya masih terus perproses di Kalimantan Timur.
Sebagai salah satu kabupaten penyangga IKN, Kukar tentu harus mempersiapkan diri termasuk menjaga ketahanan pangan.
Calon Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Dendi Suryadi mengatakan meski Kukar saat ini memiliki kemajuan, namun masih banyak sektor yang harus dibenahi.
Hal ini disampaikan saat di undang talk show TV Lokal di salah satu cafe di Jalan Patin, Tenggarong pada Jumat,(06/09/24).
Turut hadir dalam talk show sejumlah tokoh masyarakat, tokoh agama, organisasi masyarakat, serta istri Dendi, Ira Puspita Sari
“Kukar saat ini banyak kemajuan, tapi masih ada yang perlu kita perbaiki. Bagi saya, yang sudah bagus kita rawat, yang belum bagus kita evaluasi dan kita tingkatkan,” jelas Dendi. Menurutnya, seluruh wilayah Kukar harus mendapatkan perhatian yang merata.
Dendi juga menilai Kukar adalah Kabupaten yang memiliki potensi besar dalam sektor pertanian. Menurutnya, meski Kukar memiliki lahan yang luas, upaya intensifikasi pertanian harus lebih diutamakan ketimbang mencetak lahan baru.
Selain pertanian, Dendi juga berbicara soal potensi perikanan dalam menjaga ketahanan pangan di Kukar.