Minggu, 19 Januari 2025

Samarinda

Buka Acara Kemilau Wastra Samarinda 2023, Ridwan Tasa Berharap tidak Melibatkan hanya Satu Desainer Saja

Selasa, 31 Oktober 2023 11:14

acara Kemilau Wastra Samarinda 2023 yang di inisiasi oleh Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kota Samarinda.

POJOKNEGERI.COM - Mewakili Wali Kota Samarinda, Asisten I Sekretaris Daerah Kota Samarinda, Ridwan Tasa membuka langsung acara Kemilau Wastra Samarinda 2023 yang di inisiasi oleh Dinas Pemuda Olahraga dan Pariwisata Kota Samarinda.

Dilaksanakan di Atrium Bigmall Samarinda, Jalan Untung Suropati pada Selasa (30/10/2023)malam.

Pada saat memberikan sambutan Ridwan Tasa mengatakan bahwa dirinya bangga dengan penampilan dan hasil karya yang ditampilkan seperti batik Samarinda yang dikenakan.

"Saya berharap bisa ditingkatkan bukan hanya 1 desainer saja tetapi desainer lainnya juga bisa bergabung dan membuat karya yang terbaik untuk kita bisa tampilkan, bisa gunakan dalam situasi santai tetapi dengan kegiatan sehari-hari," kata Ridwan Tasa.

Ia berharapa hasil karya desainer bisa menjadi yang terbaik untuk kota Samarinda dan bisa membawa Samarinda menjadi lebih baik di masa yang akan datang.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
pojokhiburan