"Merdeka," teriak seluruh simpatisan ketika upacara kemerdekaan telah selesai.
Upacara HUT ke 77 RI ini sendiri diinisasi oleh Komunitas Fun Family Camp (F2C) kolaborasi dengan Campervan Indonesia.
Ketua F2C Indonesia, Muhammad Kafrawi mengatakan tujuan mereka melaksanakan kegiatan tersebut tidak lain adalah untuk membakar kembali jiwa nasionalisme setiap generasi penerus bangsa dan juga masyarakat yang ada.
"Karena kami melihat semangat nasionalisme dan patriotisme anak-anak muda saat ini semakin menurun. Kami ingin membakar semangat itu kembali," ucapnya penuh semangat saat dikonfirmasi Tribunkaltim.co usai pelaksanaan upacara tersebut.
Ditambahkannya juga bahwa kegiatan serupa telah dilaksanakan sejak 2019 lalu dengan skema touring ke setiap Kabupaten dan Kota yang ada di Pulau Kalimantan ini.
"Tahun lalu di Balikpapan dan tahun ini di Samarinda. Kami senang sekali karena antusiasme anak-anak muda di Samarinda begitu besar," sambungnya.