Sabtu, 18 Januari 2025

Batal Menikah dengan Mod Sun, Avril Lavigne dan Tyga Justru Pamer Kemesraan di Paris

Rabu, 8 Maret 2023 11:22

Avril Lavigne dan Tyga menghadiri pertunjukan Y/Project di Paris Fashion Week pada Selasa, 7 Maret 2023. Foto: Instagram/@tyga

Potret mereka itu muncul setelah TMZ menerbitkan foto penyanyi Girlfriend yang memeluk Tyga setelah keduanya menghabiskan wakti di restoran Nobu.

Keesokan harinya, seorang sumber mengonfirmasi kepada People, pertunangan Avril Lavigne dengan kekasihnya, Mod Sun pun telah berakhir.

Tyga dan Avril Lavigne pertama kali terlihat makan bersama di Nobu bulan lalu, tetapi seorang sumber mengatakan kepada People bahwa tak ada hubungan spesial.

Sumber itu menepis mereka berdua jadi orang ketiga dari masing-masing hubungan asmara yang dijalin sebelumnya.

"Avril dan Tyga benar-benar berteman dan tidak lebih. Sama sekali tidak ada pihak ketiga yang terlibat dalam perpecahan itu," tepis sumber.

Bulan lalu, orang dalam mengatakan kepada People, bahwa Avril Lavigne dan tunangannya Mod Sun telah membatalkan pertunangan mereka setelah berjalan kurang dari setahun.

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
pojokhiburan