Pada Senin pagi, tim evakuasi gabungan Polri, TNI dan Basarnas telah menemukan titik koordinat atau lokasi tempat kecelakaan helikopter tersebut.
Humas Basarnas Jambi Lutfi mengatakan perjalanan ke lokasi kecelakaan membutuhkan waktu sampai empat jam. Lokasi titik helikopter merupakan hutan lebat dengan perbukitan yang kemiringannya mencapai 40 derajat.
"Saat ini lokasinya mendung dan berkabut. Basarnas Jambi telah menerjunkan 11 personel menuju lokasi kejadian, dengan rincian 8 personel Rescue Pos SAR Kerinci melalui darat menggunakan rescue truck dan motor trail dengan estimasi sampai lokasi sekitar 2 hari," kata Lutfi saat dikonfirmasi, Senin (20/2).
Tim evakuasi nantinya akan mencoba melakukan evakuasi lewat udara. Untuk sementara, tim evakuasi jalur udara memberikan pelbagai kebutuhan logistik kepada Kapolda Jambi dan rombongan.
"Ada makanan, obat-obatan, selimut dan power bank. Namun belum evakuasi, karena helikopter ini harus kembali ke Jambi untuk mengambil perlengkapan," ujar Kabid Humas Polda Jambi Kombes Mulia Prianto.
(redaksi)