POJOKNEGERI.COM - Brand-brand lokal di Samarinda makin banyak yang ambil bagian dalam Mural Fest 2021 garapan Setiap Hari Coffee.
Usai sebelumnya, dua brand yakni Siliwangi Coffee dan Wedhang Suguhan ikut ambil bagian, dua brand lainnya juga bergabung.
Keduanya yakni Halte Kopi dan Han'ei Coffee.
Halte Kopi merupakan brand kopi yang sudah eksis di Samarinda sejak tahun 2017.
Berlokasi di depan Universitas 17 Agustus (Untag) Samarinda, dipastikan Halte Kopi juga akan ikut berikan voucher kopi gratis yang nantinya akan diberikan kepada pemenang Mural Fest 2021.
Pun demikian dengan Han'ei.
Sebagai informasi, Han'ei adalah salah satu brand baru yang juga mulai eksis di dunia perkopian di Samarinda.
Berlokasi di Jalan Pramuka, Han'ei diketahui juga menyuguhkan beberapa minuman lain, di luar kopi, serta aneka snack/ makanan ringan.
Adanya brand-brand lokal yang ikut support event Mural Fest 2021 ini membuat pilihan hadiah untuk pemenang, akan semakin banyak.
Termasuk pula fresh money yang juga akan diberikan panitia kepada peserta yang menang.
Diberitakan sebelumnya, dalam Mural Fest 2021 itu, akan ada 3 tema yang dipilih panitia untuk mural nantinya. Tiga tema itu adalah kopi dan industri, ibu kota negara (IKN) dan Sumpah Pemuda.
Peserta pun diminta untuk bisa segera mendaftar ke panitia dalam waktu sesegera mungkin.
Pendaftaran bisa dilakukan ke nomor panitia atau melalui kafe Setiap Hari Coffee, Jalan Juanda Samarinda.
Akan ada beragam hadiah yang disiapkan panitia.
"Mulai dari fresh money hingga jutaan rupiah, piagam, publikasi, produk UMKM," kata Ketua Panitia Mural Fest 2021, Fahri Rahmadany.
Untuk pendaftaran bisa menghubungi nomor Whats App 081258168894 atau 082150671091.
(redaksi)