POJOKNEGERI.COM - Dinas Perpustakaan dan Arsip (Dispustakar) Balikpapan, gelar program inklusi sosial bagi warga Kota Minyak.
Dalam program inklusi sosial tersebut, Dispustakar Balikpapan membuka kelas pelatihan keterampilan pembuatan dodol nanas.
Hal itu diungkapkan Sutadi, Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Balikpapan, Sutadi.
"Dinas Perpustakaan dan Arsip Balikpapan telah menyelenggarakan Kelas Pelatihan Keterampilan Pembuatan Dodol Nanas di Gazebo Dispustakar," kata Sutadi.
"Kelas Pelatihan Keterampilan ini termasuk salah satu kegiatan Transformasi Perpustakaan Berbasis Inklusi Sosial (TP-BIS)," paparnya.
Sutadi menyebut, pelatihan digelar selama lima hari.
Melalui pelatihan itu, peserta diajarkan memasak dodol berbahan nanas beserta tata cara pengemasan produk.
"Agenda kelas pelatihan keterampilam ini berlangsung selama 5 hari, bekerja sama dengan narasumber, Sri Astuti Wijaya dari BDS Snack Balikpapan," ungkapnya.
(advertorial)