POJOKNEGERI.COM - Jumat (22/10/2021) media sosial hingga pemberitaan online ramai perihal Bripda Arjuna Bagas.
Bripda Arjuna Bagas diduga merupakan oknum polisi yang pacaran di mobil PJR.
Sosok Bripda Arjuna Bagas pun banyak dibicarakan di media sosial.
Salah satunya adalah karena ia diketahui adalah adik ipar dari mantan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.
Beredar pula di media sosial perihal sosok Bripda Arjuna Bagas, oknum polisi pacaran di mobil PJR itu.
Salah satunya adalah dari akun Twitter @Pasifisstate.
Dalam unggahanya, ia menuliskan redaksi demikian:
"Oalahhh terang aja berani sok gaya-gayaan pake duit rakyat ternyata iparnya pejabat tohh. Parah sih ini," tulisnya.
Tweet dari @Pasifisstate ini pun diretweet hingga ratusan kali.
Dalam unggahan foto di Twitter kemudian, akun Twitter @Pasifisstate kemudian lampirkan foto adanya sosok pria yang diduga merupakan Bripda Arjuna Bagas.
Sosok pria itu, terlihat duduk bersampingan dengan Ahok.
Diberitakan sebelumnya, viral adanya foto anggota polisi pacaran di dalam mobil PJR (Patroli Jalan Raya).
Dalam foto yang beredar di media sosial itu, terlihat ada topi bersimbol Polri yang terletak di dashboard mobil.
Selain itu, ada pula tulisan "setahu ak kalau mobil dinas gaboleh buat pacaran".
Berlanjut, di bawah redaksi tulisan itu, kemudian ada pula komentar seperti tanggapan yakni "ya emang gua akan bilang sama cowo gua? kita pacaran make mobil dinas ya biar ada strobonya wkwkwk. apa situ mau ikut naik juga? sini dijemput".
Adik ipar Ahok
Terungkap belakangan bahwa oknum polisi yang diduga ada di dalam mobil PJR itu adalah Bripda Arjuna Bagas.
Bripda Arjuna Bagas bertugas di PJR Tol Jagorawi.
Identitas Bripda Arjuna Bagas ternyata adalah keluarga dari Basuki Tjahja Purnama atau Ahok.
Tepatnya adik ipar Ahok.
"Iya adik istri saya," ujar Ahok dikutip dari detikcom.
Perihal persoalan ini, Ahok menegaskan dirinya tak ikut campur.
"Saya tidak ikut campur masalah ini," ujar Ahok.
"Setiap anggota Polri sudah tahu konsekuensi pelanggaran yang mereka lakukan termasuk Bripda Arjuna Bagas," ujarnya.
Dicopot dari jabatan
Bripda Arjuna Bagas, adik ipar Ahok dicopot dari jabatannya.
Dicopotnya Bripda Arjuna Bagas itu tak lepas dari foto oknum anggota polisi pacaran yang viral di media sosial.
Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo ungkap bahwa yang bersangkutan sudah diamankan.
"Sudah diamankan di Biro Paminal Mabes Polri," ujarnya dikutip dari detikcom.
"Segera kami tahan setelah proses pemeriksaan," katanya lagi.
Tak hanya diperiksa, Bripda Arjuna Bagas juga akan dicopot dari satuannya.
"Copot yang bersangkutan dari fungsi lantas," ujar Ferdy Sambo.
(redaksi)