POJOKNEGERI.COM - Mengawali Oktober 2021, kedai kopi di Balikpapan Sephia Coffee bikin program menarik selama 1 bulan lamanya.
Program itu, mereka namakan KamJum Hiya Hiya Hiya.
Ditelusuri tim redaksi pojoknegeri.com, program KamJum Hiya Hiya Hiya itu ternyata ditujukan untuk driver online di Balikpapan.
Manager Sephia Coffee Balikpapan, Kiftian Hady Prasetya menjelaskan detail perihal program KamJum Hiya Hiya Hiya itu.
Ia sampaikan KamJum Hiya Hiya Hiya adalah salah satu program lanjutan dari program Give Away Hari Batik yang sudah dilakukan sejak September hingga awal Oktober lalu itu.
"Di program ini, ada diskon 50 persen semua minuman untuk para driver online di Balikpapan. Driver onlinenya menyeluruh, baik itu Gojek, Grab, atau pun Maxim. Diskon 50 persen itu berlaku hanya dua hari yakni Kamis dan Jumat," ujarnya.
"Makanya kami beri nama KamJum (Kamis Jumat). Oh iya, program ini untuk driver-nya ya," jelasnya lagi sambil tertawa.
Diskon 50 persen untuk driver online itu berlaku khusus untuk dine in serta jangka waktu hingga pukul 16.00 Wita.
"Itu untuk sepanjang Oktober, dan hanya untuk gelas pertama," katanya.
Kiftian jelaskan program KamJum Hiya Hiya Hiya adalah sebagai bentuk apresiasi bagi para driver online agar tetap terus giat bekerja.
Saat ini, jasa dari driver online sangat lah dibutuhkan dalam beberapa hal. Tak hanya melulu soal makanan atau minuman, tetapi juga dalam bentuk lain seperti misalnya jasa kurir.
"Kami merasa driver online itu pekerjaan penting saat ini. Tentunya mereka butuh tempat bersantai, makanya kami sekaligus tawarkan pula diskon minuman," ucapnya.
Untuk bisa dapatkan promo KamJum Hiya Hiya Hiya, driver online di Balikpapan cukup datang ke kedai kopi Sephia Coffee di Kampung Timur Jalan Indrakilla Balikpapan.
Dengan menunjukkan identitas dan pemesanan dilakukan di Kamis dan Jumat hingga pukul 4 sore, diskon 50 persen sudah bisa didapatkan.
"Tempat nyaman, karena ada area AC atau pun smoking area. Ada pula WIFI yang kencang. Kalau para driver online ingin santai sambil menonton acara TV, kami juga sudah siapkan layar televisi yang terhubung dengan layanan Indihome, sehingga bisa sambil menunggu pelanggan, driver online bisa pula saksikan tayangan HBO, atau channel lainnya," ucapnya.
Program KamJum Hiya Hiya Hiya ini sudah bisa dimanfaatkan para driver online sejak Kamis 7 Oktober 2021.
"Sudah berlaku sejak tanggal 7 Oktober 2021. Tanggal 7 mirip nomor punggung Ronaldo, bagus kan? Dan berakhir hingga akhir bulan Oktober ini," katanya.
(redaksi)