POJOKNEGERI.COM - Pihak PDIP tolak adanya kabar bahwa partai mereka syaratkan jatah capres untuk bisa bergabung dengan koalisi besar.
Hal itu dikatakan Ketua DPP PDIP Said Abdullah kepada awak media di kompleks parlemen, Selasa (11/4/2023).
Said Abdullah juga menolak jika ada anggapan PDIP sombong karena memang memegang tiket penuh pencalonan atau presidential threshold.
"Enggak ada syarat-syaratan. Duduk dulu lah. Bangsa ini mau ke mana ke depan, karena seakan-akan PDIP sombong karena belum apa-apa bicara syarat. Kami tidak seperti itu," kata Said di kompleks parlemen, Selasa (11/4).
Said menuturkan soal capres-cawapres itu akan dibicarakan lebih lanjut nantinya jika PDIP memang sudah bergabung.
Said menyebut ke depannya PDIP akan berinisiatif menjalin silaturahmi dengan partai lain membahas soal ini.
"PDIP akan ambil inisiatif untuk tetap melakukan silaturahim," ujarnya.
Tanggapan itu diberikan untuk merespons pernyataan teman separtainya, Budiman Sudjatmiko yang menyebut PDIP mensyaratkan capres dalam negosiasi Koalisi Besar.
"PDI Perjuangan sebagai capres, posisinya itu stand point harus ada dong," ujar Budiman di acara Political Show CNNIndonesia TV, Selasa (11/4).
Puan dam Prabowo Segera Bertemu
Ketum Partai Gerindra Prabowo Subianto ungkap sudah ada rencana pertemuan antaranya dirinya dengan Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani untuk membahas langkah-langkah menuju Pilpres 2024.
Dikatakan Prabowo kepada awak media, pada Senin 10 April 2023.
"Saya juga kemarin waktu HUT angkatan udara, saya juga sempat ngobrol sebentar dengan mbak Puan. Beliau katakan, mungkin sebentar lagi kita akan diatur untuk komunikasi politik," kata Prabowo di Jalan Kertanegara 4, Jakarta Selatan, pada Senin (10/4).
Prabowo mengatakan dalam wacana pertemuan Gerindra dengan Puan juga akan membahas terkait pembentukan Koalisi Besar. Adapun rencana pembentukan Koalisi Besar ini muncul usai pertemuan Presiden Jokowi bersama lima ketua umum parpol yakni dari PPP, Golkar, PAN, Gerindra, dan PKB.
"[Resons Puan soal Koalisi Besar] beliau baru diajak mau ketemu kok," lanjut Prabowo.
Gerindra belakangan ini menerima kunjungan Ketua Umum Parpol. Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo misalnya telah mendatangi Kertanegara pada Rabu (5/4). Sehari berikutnya giliran Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra yang menemui Prabowo pada Kamis (6/4).
Kemudian dilanjutkan dengan pertemuan bersama Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan pada Sabtu (8/4), dan teranyar pertemuan dengan Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin yang berlangsung sekitar 100 menit pada Senin (10/4/2023).
(redaksi)