POJOKNEGERI.COM - Dukungan mengalir untuk Anies Baswedan dari Partai Ummat untuk calon presiden (capres) pada Pemilu 2024.
Partai Ummat memastikan dukungan terhadap Anies Baswedan sebagai calon presiden (capres) pada Pemilu 2024.
Demikian seperti dikatakan oleh Ketua Majelis Syuro Partai Ummat Amien Rais di penutupan rapat kerja nasional (Rakernas) I Partai Ummat, di Jakarta, Rabu (15/2).
"Mengenai presiden, itu disebut langsung namanya Anies Baswedan," kata Amien.
Amien mengumumkan itu bersama dengan Ketua Umum Partai Ummat Ridho Rahmadi yang juga berada di atas panggung.
Amien menyebut dari tiga bakal capres potensial Partai Ummat yakni Anies, Prabowo Subianto, dan Gatot Nurmantyo. Mantan Gubernur DKI itulah yang paling antusias menerima pinangan dari Partai Ummat.
"Memang yang paling antusias juga Mas Anies Baswedan. Enggak kalah antusias juga Pak Gatot. Tapi kita dengar sendiri Pak Gatot memang belum bersemangat," ujarnya.
Dalam kesempatan ini Partai Ummat juga menyatakan pisah jalan dengan Prabowo Subianto pada Pemilu 2024.
Keputusan diambil setelah pesan-pesan Amien Rais ke Prabowo tidak kunjung digubris.
Mulanya Amien mengundang Prabowo untuk menghadiri Rakernas Partai Ummat. Namun, Prabowo disebut tidak kunjung merespons undangan itu.
"Ya sudahlah, jadi kita masing-masing, saya doakan Prabowo selalu in the good shape, mudah-mudahan juga tercapai apa yang dicita-citakan, ingin jadi presiden," kata Amien.
Amien mengklaim Ketua Umum Partai Gerindra itu hanya berani menjadi capres 2024 jikalau mendapatkan restu oleh Presiden Joko Widodo.
"Tetapi, asal didukung Jokowi. Jadi kalau saya melihat sesungguhnya agak aneh ya, yang berkuasa tuh kan Allah," ujarnya.
Prabowo pernah berkoalisi dengan Amien Rais pada pemilu 2019 lalu. Saat itu Amien masih bergabung dengan Partai Amanat Nasional. Amien jadi salah satu juru kampanye Prabowo di Pilpres 2019.
(redaksi)