POJOKNEGERI.COM - Laga lanjutan Liga 1 digelar Jumat (7/1/2022) mempertemukan Persib vs Persita.
Laga Persib vs Persita akan mulai tayang mulai pukul 20.30 WIB.
Link Live Streaming Persib vs Persita bisa Anda akses di akhir artikel.
Ulasan pertandingan
Persib Bandung saat ini masih mencoba mengejar pimpinan klasemen Liga 1 Bhayangkara FC.
Terpaut 3 poin dari pemimpin klasemen, membuat kemenangan menjadi wajib diraih Persib Bandung.
Sekaligus juga memperlebar jarak dari peringkat 3 dan 4 saat ini, Arema dan Persebaya.
Sementara itu, Persita saat ini ada di papan tengah klasemen Liga 1.
Dari sisi track pertandingan, 3 pertandingan terakhir Persib Bandung raih 2 kemenangan dan 1 kekalahan.
Kekalahan terakhir Persib adalah saat bersua dengan Persebaya. Saat itu Persib dicukur tiga gol tanpa balas.
Dikutip dari situs resmi klub, pelatih Persib Bandung, Roberts Rene Albert menegaskan kemenangan adalah penting, mengingat target juara yang dikejar pada musim ini.
"Seluruh tim di putaran kedua ini berusaha bangkit dan meraih hasil yang baik di laga pertama dan berharap bisa meneruskannya di pertandingan tersisa. Kami ingin keluar sebagai juara di kompetisi ini dan itu akan berawal dari laga besok," ujarnya.
Sementara itu, Persita datang dengan kekuatan timpang.
Tiga laga akhir mereka, semuanya berakhir dengan kekalahan.
Dikutip dari situs resmi klub, Pelatih Kepala Persita, Widodo Cahyono Putro juga sudah melakukan sejumlah pergantian pemain sejak bursa transfer paruh kompetisi dibuka.
Dengan harapan para pemain baru ini bisa bekontribusi baik untuk kesuksesan Persita mengarungi sisa kompetisi kelak.
“Kami sudah mempersiapkan secara keseluruhan baik fisik, taktikal dan yang terutama tentunya ada beberapa pergantian pemain yang memang ini sangat diperlukan buat kami. Mudah-mudahan dengan ini semua kita sudah siap untuk pertandingan melawan Persib. Itu yang diharapkan oleh kami semua,” ujar Widodo, Kamis, 6 Januari 2022.
Dari beberapa pemain yang sudah dipastikan bergabung ke Persita di putaran kedua, mayoritas memiliki posisi gelandang atau midfielder.
Menurut Widodo, semua atas dasar pertimbangan untuk taktikal ke depannya.
“Tentunya kita ada beberapa pemain yang diplot di midfield ya. Ada Nurudin, ada Iqbal juga di situ tapi sih enggak semua. Kita masih tetap pemain-pemain yang di Liga 1 masih ada ya beberapa pemain. Cuma kita hanya menambah kekurangan di posisi mana aja. Saya kira di taktikal chemistry-nya kta udah ada latihan beberapa kali latihan, mereka saya kira sudah bisa menjadikan satu tim ini menjadi satu kekuatan yang kita harapkan," ujarnya.
Link Live Streaming Persib vs Persita bisa Anda akses di sini:
(redaksi)