POJOKNEGERI.COM - Kabar duka menyelimuti keluarga besar Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim).
Kepala Kantor Wilayah Kemenag Kaltim, Masrawan bersama rombongan keluarga mengalami kecelakaan di Desa Sakakajang, Kecamatan Jabiren, Kabupaten Pulangpisau, Kalimantan Tengah pada, Minggu (17/7/2022) pagi.
Dilansir dari TribunKalteng.com, kecelakaan di Jabiren, Pulangpisau itu merenggut nyawa Masrawan dan keluarga.
Salah satu mantan pejabat Kantor Wilayah Kemenag Kaltim yang baru saja purna tugas atau pensiun, Hakimin membenarkan kabar tersebut.
"Iya, bujur (betul) baru dapat info juga saya, ada beritanya juga," ujar Hakimin dikutip dari Tribunkaltim.co.
Perjalanan Karir Masrawan
Dilansir dari beberapa sumber, almarhum Masrawan dilantik sebagai Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Kaltim pada 15 September 2020.
Sebelumnya, Masrawan menjabat sebagai Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng).
Sebelum menjabat Kepala Kanwil Kemenag Kalteng, Masrawan bertugas sebagai Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kemenag Kalteng.
Perjalanan karier Masrawan juga terbilang cukup panjang di Kementerian Agama, bahkan dari bawah dilaluinya.
Berawal dari staf Kantor Urusan Agama (KUA) kecamatan. Selain itu, Masrawan juga pernah menjadi Kasubbag Tata Usaha di Kantor Kementerian Agama daerah.
Bahkan dua kali menjabat sebagai Kepala Kantor Kementerian Agama di wilayah Kalteng, diantaranya menjadi Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Pulang Pisau dan Kepala Kantor Kemenag Kapuas.
Kemudian, Masrawan naik ke provinsi dan menduduki jabatan sebagai Kabag Tata Usaha Kanwil Kemenag Kalimantan Tengah dan kemudian menjadi Kakanwil Kemenag Kalteng, hingga akhirnya menjadi Kepala Kanwil Kemenag Kaltim.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
(redaksi)