POJOKNEGERI.COM - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kalimantan Timur (Kaltim) berkolaborasi dengan jajaran Polda Kaltim mengadakan sosialisasi terpadu penerimaan anggota Polri tahun 2022 di gedung Education Center, Jalan PM. Noor Samarinda, Rabu (2/3/2022).
Kegiatan ini diikuti oleh 250 siswa-siswi SMA, SMK dan MA se- Kota Samarinda. Adapun materi yang disampaikan dalam sosialisasi yaitu mengenai mekanisme pendaftaran calon anggota Tamtama, Bintara dan Akpol.
Kepala Bidang (Kabid) Pembinaan Pendidikan Khusus, staf Pembinaan SMA, Sugianto menuturkan, tujuan dari digelarnya sosialisasi ini adalah untuk menjaring atau mencari anak-anak SMA, SMK dan MA negeri dan swasta yang berminat untuk menjadi anggota Polri.
"Biar mereka paham nanti testnya seperti apa. Jadi mereka punya bekal untuk mempersiapkan diri," ujar Sugianto saat diwawancara awak media.
Kegiatan sosialisasi dibagi menjadi 2 sesi guna menaati protokol kesehatan COVID-19 yang ditetapkan pemerintah.
Seluruh siswa-siswi yang hadir, sebut Sugianto, merupakan pelajar yang kini telah berada di bangku kelas 3. Sebab itu dalam pelaksanaan sosialisasi pihaknya juga telah menseleksi peserta dengan kriteria tinggi badan di atas rata-rata 160 cm.
"Kami berharap nantinya akan muncul personil anggota Polri dari siswa dan siswi SMA, SMK dan MA dari Samarinda. Karena kita tahu IKN nanti membutuhkan personil Polri dengan jumlah yang cukup banyak," katanya.
IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS
(advertorial)