Minggu, 19 Januari 2025

Hero Mardanus Jabat Posisi Sekda Samarinda, Wali Kota Minta Kerja Kreatif dan Inovatif

Rabu, 11 Mei 2022 16:33

PELANTIKAN - Hero Mardanus resmi menduduki kursi Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkot Samarinda menggantikan Sugeng Chairuddin yang beberapa bulan lalu mengakhiri masa jabatannya/ Foto: pojoknegeri.com

POJOKNEGERI.COM - Update berita terkini Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim). 

Hero Mardanus resmi menduduki kursi Sekretaris Daerah (Sekda) Pemkot Samarinda menggantikan Sugeng Chairuddin yang beberapa bulan lalu mengakhiri masa jabatannya.

Mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Samarinda itu resmi dilantik Wali Kota Samarinda, Andi Harun, di rumah jabatan wali kota pada Rabu, 11 Mei 2022. 

Wali Kota Andi Harun menjelaskan, proses seleksi Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama ini sebelumnya diikuti peserta uji kompetensi sebanyak 4 orang yang seluruhnya merupakan pejabat Eselon II Pemkot Samarinda

Yaitu Kepala Badan Pendapatan Daerah Samarinda, Hermanus Barus, Kepala Inspektorat Wilayah Samarinda, Mas Andi Suprianto, Kepala Dinas Perikanan Samarinda, Sam Syaimun, dan Hero Mardanus

Andi Harun mengatakan proses seleksi telah berjalan sebagaimana mestinya. Ia meyakini Hero Mardanus selaku Sekda mampu mengemban amanah dalam menjalankan kepemimpinan. 

"Saya percaya pak Hero bisa memimpin dengan baik. Dibutuhkan kerja yang kreatif dan inovatif dalam melakukan percepatan dan pencapaian visi misi pemerintah kota Samarinda. Lalu mendeliver semua kebijakan secara cepat, tepat, dan bermanfaat bagi masyarakat," ucapnya.

Andi Harun melanjutkan, jabatan Sekda yang diemban Hero Mardanus juga dinilai dapat mempercepat visi misi pemerintah, utamanya dalam hal penanggulangan banjir, pembangunan infrastruktur, serta pemberdayaan masyarakat. 

Halaman 
Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
pojokhiburan