Mengutip Reuters, para peneliti di Prancis menemukan orang yang banyak konsumsi minuman beralkohol berisiko terkena stroke yang juga menjadi penyebab pecah pembuluh darah.
Pendarahan di otak yang dialami para peminum alkohol ini biasanya terjadi pada usia 60 tahun.
3. Kurang Bahagia
Rasa kurang bahagia rupanya bisa membuat Anda terkena stroke sehingga memicu pembuluh darah pecah.
Sebagaimana dilansir NBC, para peneliti di University of Texas Medical Branch di Galveston melaporkan pada 2001, orang tua yang memiliki suasana hati baik dan sikap lebih positif bisa terlindungi dari stroke.
Para peneliti beranggapan bahwa orang yang bahagia lebih mungkin mendapatkan perawatan medis, berolahraga, dan tetap sehat.
Hal-hal ini tentu bisa membuat seseorang terhindar dari stroke hingga pembuluh darah pecah.
4. Makanan Berlemak
Konsumsi daging merah dan makanan lain yang tinggi lemak jenuh bisa meningkatkan risiko pecah pembuluh darah.