Minggu, 19 Januari 2025

Olahraga

Bos UFC Umumkan Arman Tsarukyan Batal Lawan Islam Makhachev di UFC 311

Bos UFC Dana White Umumkan Arman Tsarukyan Batal Lawan Islam Makhachev

POJOKNEGERI.COM - Islam Makhachev dijadwalkan akan bertarung melawan Arman Tsarukyan di Intuit Dome, Minggu (19/1) WIB untuk mempertahankan gelar juara UFC 311.

Namun pertarungan Arman Tsarukyan batal melawan Islam Makhachev. Hal ini dikarenakan Arman mengalami cedera yang membuatnya tidak bisa naik ke oktagon untuk sementara waktu.

Hal ini diumumkan CEO Ultimate Fighting Championship (UFC) Dana White.

"Arman Tsarukyan terpaksa menarik diri dari perebutan gelar kelas ringan yang dijadwalkan melawan Islam Makhachev karena cedera punggung, dan sebagai gantinya, Renato Moicano akan menggantikannya," kata Dana White.

Dana White mengatakan bahwa ada banyak petarung potensial yang mengangkat tangan mereka untuk maju menggantikan Tsarukyan, namun pada akhirnya, Renato Moicano yang mendapatkan kesempatan ke laga utama untuk perebutan gelar.

Ia juga menceritakan momen saat Islam Makhachev mengetahui lawannya berubah di UFC 311. ana White menyebut Islam Makhachev tidak terkejut dan tetap tenang.

"Ketika kami memanggil Islam Makhachev, dia berkata, 'Saudaraku, saya adalah sang juara. Saya bertarung dengan siapapun, saya tidak peduli," ucap Dana White menirukan perkataan Makhachev, dikutip dari MMA Mania.

Dalam akun media sosial miliknya, Islam Makhachev juga menegaskan bahwa dirinya tidak mempermasalahkan pergantian lawan. Bagi Makhachev, seorang juara harus siap menghadapi apapun.

"Apa yang digambarkan dari sabuk juara ini? Itu berarti pemegangnya adalah yang terbaik di dunia. Jadi jika saya berstatus yang terbaik di dunia, itu berarti tak peduli siapapun lawan yang bakal berdiri di hadapanmu."

"Apa yang akan saya katakan? Tidak mau [bertarung]? Tidak akan pernah saya mengatakan hal itu. Mari lakukan ini," tutur Makhachev.

(*)

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
Berita terkait
pojokhiburan