Minggu, 19 Januari 2025

Berita Terbaru Hari Ini

Aspeksindo Bikin Konferensi Internasional Terkait Kemaritiman, Presiden hingga 4 Menteri Diagendakan Jadi Pembicara

Selasa, 12 Oktober 2021 17:19

CALL FOR PAPER - Brosur Call For Paper Konferensi Internasional yang digelar Aspeksindo pada Desember 2021 mendatang/ Dok Aspeksindo

POJOKNEGERI.COM - Agenda besar disiapkan Asosiasi Pemerintah Daerah Kepulauan dan Pesisir (Aspeksindo) pada Desember 2021. 

Agenda itu yakni konferensi internasional berkaitan dengan kemaritiman. 

Tepatnya Icomast 2021 dengan topik yang dipilih adalah The International Conference on Maritime: Applied Science and Technology. 

Panitia bersiap untuk membuat acara ini menggaung hingga internasional. 

Hal ini terlihat dari key note speaker yang diagendakan bisa memberikan speech yakni Presiden Joko Widodo hingga Luhut Binsar Pendjaitan, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman. 

Dalam agenda itu selain key note speaker, juga ada pembicara lain yang juga diagendakan hadir, yakni Sandiago Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif serta Nadiem Makariem, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan. 

Satu lagi nama dari kalangan menteri yang akan jadi pembicara adalah Erick Thohir, Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN). 

Agenda konferensi internasional ini nantinya juga menjadi rangkaian dari pelantikan pengurus DPP Aspeksindo serta rakernas di Desember 2021. 

Kembali pada konferensi internasional terkait kemaritiman itu, dijabarkan bahwa panitia Icomast 2021mengundang dengan hormat akademisi, mahasiswa, praktisi, peneliti, dan yang tertarik pada teknik dan sains untuk menyumbangkan makalah penelitian asli (baik empiris maupun konseptual) ke Konferensi Internasional tentang Maritim: Sains dan Teknologi Terapan (ICOMAST 2021). 

Konferensi itu akan dilakukan secara virtual diselenggarakan hingga 13 - 14 Desember 2021.

Nantinya, semua makalah yang diterima dari ICOMAST 2021 akan dipublikasikan di AIP Conference Proceedings dan diindeks di Scopus, Web of Science, Inspec.

Pihak dari Aspeksindo sampaikan dipilihnya kemaritiman sebagai bahan paper untuk akademisi ini diharap bisa merumuskan program yang jadi acuan untuk investasi di sektor pesisir dan kepulauan. 

“Aspeksindi harus go international sehingga kami berharap pelantikan nanti dapat merumuskan sebuah program yang dapat menarik investasi di daerah kepulauan dan pesisir,” ujar Direktur Eksekutif Aspeksindo Andi Fajar Asti dalam siaran persnya Minggu (10/10). 

Sebagai informasi, Aspeksindo adalah organisasi kerjasama dan hubungan kemitraan antar Pemerintah Daerah Kepulauan dan Pesisir, serta sebagai penghubung antara Pemerintah Daerah Kepulauan dan Pesisir dengan Pemerintah pusat dan Industri/Swasta serta pihak lain baik dalam dan luar negeri.

Aspeksindo didirikan pada tanggal 10 Agustus 2017 bersamaan dengan hari kebangkitan teknologi nasional (HAKTEKNAS) dalam forum Kongres Nasional Maritim (Konasmi) yang digagas oleh Himpunan Mahasiswa Pascasarjana Indonesia (HMPI).

ASPEKSINDO dibentuk atas dasar hasil kesepakatan yang dideklarasikan oleh para Kepala Daerah (Gubernur, Walikota dan Bupati) Kepulauan dan pesisir seluruh Indonesia atau wakil masing-masing Pemerintah Daerah secara konstitusional dan demokratis. 

Saat ini, Ketua DPP Aspeksindo dijabat oleh Wali Kota Samarinda, Andi Harun. 

Ia terpilih berdasarkan aklamasi dalam Munas II yang digelar di Bangka Belitung baru-baru ini. 

(redaksi)

Baca berita kami lainnya di
Tag berita:
pojokhiburan